-->

6 Aktor Tampan Ini Beneran Bikin Kamu Pengin Meluk

Hingga kini, drama korea masih banyak diminati. Selain penyajian visual dan penceritaannya yang sungguh berbeda dengan kualitas sinetron indonesia, salah satu daya tarik utama drama korea adalah aktor-aktornya. Hal ini memang lumrah, karena kebanyakan peminat drama korea merupakan kalangan remaja-remaja gadis ABG.

Mungkin banyak diantara kalian yang masih belum mengenal siapa-siapa saja yang sering nongol di drama. Ketampanan aktornya pasti bikin kepo. Untuk itu kali ini admin akan meringkas daftar-daftar aktor drama korea kawakan yang bikin kamu pingin meluk.

1. Ji Chang Wook
Aktor tampan yang satu ini mulai dikenal luas setelah perannya dalam drama bergenre action bernama "The K2". Perannya sebagai bodyguard atau pengawal calon presiden di The K-2 membuat banyak cewek tergila-gila. Mulai dari bakatnya memberangus orang-orang jahat dan ketangkasannya dalam melindungi majikannya, terutama Go An Na (Im Yoon Ah).

2. Park Seo Jun
Wajah tampan aktor yang satu ini pasti sangat dikenali oleh kaum hawa pecinta drama korea. Terutama saat aktor ini memerankan peran sebagai Bos yahg menyebalkan dalam drama "What's Wrong with Secretary Kim". Mungkin kalian bakalan merasa gemas dan senang-senang sendiri saat melihat akting Park Seo Jun (Lee Young Joon) di sana. Maklum, Lee Young Joon adalah bos yang kaku dan perfeksionis. Tapi, begitu ia jatuh cinta terhadap sekretaris Kim Mi So (Park Min Young), Lee Young Joon mendadak menjadi seorang yang penuh perhatian dan humoris. So sweet!

3. Lee Dong Wook
Perannya sebagai Malaikat Pencabut Nyawa yang tampan pasti sudah dikenali para penggemar drama "Goblin". Selain itu, dalam drama "Touch Your Heart" yang mana ia menjadi tokoh utamanya di sana, hampir semua cewek pasti terpesona ketika menonton akting Lee Dong Wook (Kwon Jung Rok). Ia piawai sebagai seorang pengacara, namun berubah 180 derajat ketika bicara soal cinta. Pria yang awalnya serius dan kaku, berubah menjadi humoris dan menyenangkan.


4. Lee Jong Suk
Lee Jong Suk (Cha Eun Ho), aktor utama dalam drama Romance Is a Bonus Book" , selalu bersikap ringan tangan saat teman baiknya Kang Dani (Lee Na Young) memerlukan bantuan. Drama itu adalah drama yang bakal membuatmu percaya tentang keberadaan sahabat atau teman baik. Cha Eun Ho adalah sosok yang cerdas, muda, bisa diandalkan, dan rela berkorban. Yang bikin pedih, terkadang Kang Dani gak sadar lho, kalau Cha Eun Ho selalu ada buat dia.
5. Song Joong Ki
Punya pacar tantara itu susah, sering ditinggal saat bertugas militer. Apalagi kalau sosok itu juga merupakan anggota pasukan khusus, pasti dia bakal sarat akan rahasia dan teka-teki. Tapi, kalau punya pacar seperti kapten Yoo Si Jin (Song Joong Ki) yakin, gak mau? Sebagai kapten tim Alpha, dia punya kemampuan leadership yang oke, setia dengan sahabat dan kekasih, cerdas, dan tampan. Perfect deh.

6. Sung Hoon
Sung Hoon memang kerap tampil maksimal di setiap peran yang dimainkan. Selain itu, diluar sorotan kamera Sung Hoon juga dikenal sebagai sosok aktor tampan yang ramah. Sung Hoon berperan sebagai tokoh karismatik dan arogan dalam drama 'Level Up' yang tayang di MBN. Namun dalam drama tersebut Sung Hoon juga menunjukkan sisi lembut dan romantis kepada pemeran utama wanita, Han Bo Reum.